PENYEGARAN RANTING NU PATEMON
Pembacaan Istighosah sebelum musyawarah |
Dari masjid Nurul Hidayah, penyelanggaraan musyawarah Pengurus Ranting NU Patemon Kec. Tanggul Kab. Jember berlangsung lancar, acara yang digelar hari Kamis malam Jum’at, 15/10/2015 menghasilkan pergantian pucuk pimpinan (Ketua) Ranting NU Patemon, dengan menimbang Ketua terpilih (hasil Konferran: Sabtu, 22 Juni 2013, dengan SK PCNU Jember, Nomor : 0361PC/A.II/L-32/VII/2013 pada tanggal 25 Sya’ban 1434 H / 04 Juli 2013 M, yang ditandatangani oleh : KH. Muhyidin Abdussomad (Rais), KH. Drs. A. Hamid Chidlir (Katib), KH. DR. Abdullah Syamsul Arifin, S,Ag., M.Hi (Ketua), HM. Misbahus Salam, S.Ag., M.Pd.I (Sekretaris), Red) tidak menjalankan tugas dan kewajiban sebagai pengurus ranting. Tampak hadir dari jajaran Pengurus MWC NU Tanggul (KH. Majdi Baits, H. Sanuri, Ky. Syamsul A, Ky. Abd Salam AR), acara di awali dengan istighosah. Pimpinan sidang menjelaskan dan menawarkan 2 (dua) cara, pertama memakai musyawarah mufakat, dan kedua voting. Sebagian musyawirin menghendaki mufakat. Akhirnya Kiyai Mudhar Adzim Fadili, terpilih secara aklamasi (meskipun awalnya yang bersangkutan tidak bersedia, namun atas masukan dan desakan musyawirin akhirnya menerimanya). Kiyai Mudhar Adzim Fadili sebelumnya Wakil Rais Ranting NU Patemon, untuk Rais masih tetap dipegang KH. Nawawi Halim yang memang dari awal (Konferran: 2013). Kepengurusan yang baru ini akan melanjutkan masa baktinya sampai 2018. Berikut : susunan baru untuk tanfidziyah : Kiyai Mudhar Adzim Fadili (Ketua), Ust. Muhammad Syafii (Wakil Ketua), Ust. Muhammad Ilham, S.Pd.I (Sekretaris), Ust. Muharror (Wakil Sekretaris), H. Mistari (Bendahara). Selamat bertugas dalam rangka melestarikan, menegakkan dan menjadi benteng aqidah ahlussunnah wal jamaah diwilayah desa Patemon kec. Tanggul Kab. Jember.
Sekretariat MWC NU Tanggul
Komentar
Posting Komentar
blog ini sebagai media informasi, segala kesalahan dan kekeliruan dapat langsung berhubungan dengan pengurus.